Cara Menggunakan Voice Typing di Google Docs
Picture by : # • Post by : Admin@wirneet
Alternatif bagi bagi konten writer dapat memanfaatkan tools dari Google ini, dengan menggunakan aplikasi ini kita bisa mengetik tanpa harus menekan tombol huruf pada keybord komputer maupun laptop, cukup dengan mengeluarkan suara maka Google Docs akan menerima suara tersebut lewat mic, kemudian di konversi menjadi karakter teks, yang terhubung dengan kosa kata yang ada pada google untuk mengkoreksi suara kita.
Teknologi ini sudah cukup lama muncul, mungkin sebagian pembaca penasaran bagaimana Voice Typing ini dapat merubah suara menjadi huruf teks. Menggunakan Google Docs harus terhubung dengan jaringan internet, karena Google dalam pengecekan karakter teks harus mencocokan database kosa kata yang ada pada Google.
Menggunakan Google Docs harus memiliki akun Gmail, karena untuk membuka aplikasinya harus lewat login terlebih dahulu. Berikut dibawah ini Cara Menggunakan Voice Typing di Google Docs.
1. Buka Google Docs
Silakan buka Google Docs lewat browser masing masing, dengan mengetikan url disni Google Docs, selanjutnya siakan login ke google gmail, jika sudah terlogin maka akan tampil seperti diatas.
Untuk melanjutkan silakan klik tanda tambah + untuk membuat dokumen baru
2. Tools Voice Typing
Untuk memulai voice type pada laptop bisa langsung digunakan, jika menggunakan PC Komputer, alat tambahannya bisa menggunakan headset yang ada micnya.
Silakan klik menu Tools > Voice Typing. Seperti tampak gambar diatas, jika berhasil maka akan tampil logo mic dihalaman sebelah kiri.
Untuk memulainya silakan Click logo mic tersebut, kemudian silakan keluarkan suara, maka Google Docs akan merespon. Perlu diingat untuk spelling Bahasa silakakan pilih Indonesia agar suara yang kita keluarkan disesuaikan dengan Bahasa Indonesia, seperti gambar dibawah ini :
Voice Typing Google Docs untuk mengeluarkan suara hanya setiap kata, agar dapat berjalan voicenya secara terus menerus, silakan tempelkan mouse atau pointernya di atas mic (hover), seperti tampak gambar dibawah ini.
Demikian tutorial ini kami bagikan, Terima kasih telah berkunjung di website kami, Selamat mencoba
Ada 0 Komentar di "Cara Menggunakan Voice Typing di Google Docs"
Tinggalkan Komentar Disini